Hari pertama kuliah semester genap!?

Posted by: Robi in


Mungkin sekarang aku harus ngebiasain bangun pagi-pagi dari biasanya, alasannya nggak lain adalah jadual kuliah yang biasanya masuk 08.00 atau 09.00 sekarang aku mendapat giliran masuk jam 07.00 pagi. Hiks.. hiks.. bangun dan mandi di dinginnya udara pagi (walaupun Surabaya tekenal dengan sengatan panas matahari) yang terlalu sejuk atau malah lebih tepat disebut dingin banget apalagi di musim penghujan seperti sekarang ini.
Hari ini pertama masuk untuk semester genap pertamaku, diawali dengan guyuran hujan dalam perjalanan ke kampus. Bagaimana nggak, saat dirumah hanya hujan gerimis dan semakin mendekati kampus hujan semakin menjadi-jadi alias sangat deras. Saat masuk mata kuliah jam pertama nggak heran kalau banyak yang terlambat, ada yang sampai 20 menit sebelum kelas dibubarkan (sungguh terlalu..) dan bahkan ada beberapa anak yang memakai sandal dan membawa bungkusan yang tidak lain adalah sepatu mereka. Hehehe..
Hari pertama harus kuliah tiga kali sehari (kayak mau mimik obat aja..) dan berturut-turut dari pagi sampai siang hari. Lumayan “kroso” sampai aku sempat menguap berkali-kali di dalam kelas. Hehehe.. mata kuliah jam ketiga yang diperkirakan tidak ada dosennya karena sudah terlambat sekitar 30 menit ternyata salah semua dan dosennya tetap datang dengan langkah tegap (emangnya mau baris!?). setelah jam menunjukkan sekitar pukul dua siang akhirnya kuliah selesai. Sebenarnya ada rapat Ocean Weeks 4 kayak biasanya tetapi terpaksa tidak ikut karena harus kerja. Ckckck..
Semoga ada peningkatan dalam apapun di semester dua ini.. amin..



This entry was posted on Monday, February 16, 2009 and is filed under . You can leave a response and follow any responses to this entry through the Subscribe to: Post Comments (Atom) .

5 komentar disni yaa..

ya begitulah suka dukanya kuliah. malah aku pernah harus ke kampus krn ada ujian. Padahal, depan rumah banjir sampai selutut. terpaksa deh pake sandal jepit ke kampus. (bawa sepatu sih di dalam tas).

@Sang Cerpenis bercerita
hmm.. keadaannya nggak jauh berbeda berarti ya mbak, hehehe...

Sabar dek... aku malah kerja praktek di tengah kuliah yg udah masuk...bolos 3 minggu euy

Siang2 makan bakpia
Sorenya makan ketupat
Hari pertama kuliah
Mahasiswa+Dosen telat

@Arief Maulana
waduwh, kalo aku gitu bisa berabe mas.. hehehe, mnding di cancel aja euy!?

@etikush
seep.. memang gitu yang sering trjadi skrang mbak!?

Post a Comment